T7/02/2023 08:07:00 PM
#100 Tutorial Youtube
Apa jadinya jika kita tidak hati-hati dalam menerapkan berbagai tutorial yang beredar di internet, salah satunya di situs Youtube. Strip ini sendiri disadur dari pengalaman nyata, di mana ada salah seorang warganet yang mencuci motherboard PC dengan air dan deterjen. Serius, ini bukan bercanda karena saya sendiri pernah melakukan hal ini dan memang berhasil.
Motherboard yang sudah blank screen kembali menyala. Hanya saja, pengguna tersebut melakukan kesalahan yang cukup fatal karena tidak mencabut baterai CMOS yang ada di motherboard. Ini berarti, masih ada daya yang tertinggal pada motherboard dan tentunya akan menyebabkan short pada komponen motherboard yang terkena air.