#86 Anak Indie

Strip kali ini menggunakan template meme dari rapper kenamaan asal Kanada, Drake, dengan judul lagunya “Hotline Bling”. Lagu ini sendiri sudah dipublikasikan pada tahun 2015 silam dan warganet secara kreatif mengambil cuplikan konten video untuk menjadikannya meme “ya dan tidak”.
meme senja anak indie
Isi konten dalam strip ini membahas penggunaan dua kata “fajar” dan “senja” yang identik dengan istilah anak yang doyan mendaki gunung, sekaligus suka mendengarkan musik-musik indie. Stereotipe yang dibangun adalah orang-orang yang suka membaca buku-buku puitis, menikmati segelas kopi, dan senang dengan suasana melankolis-romantis.

Tapi ke sininya, label senja ini jadi terlalu berlebihan (overused). Realitas di lapangan di mana kaum pencinta senja terlalu larut dengan suasana romantis dan percintaan, justru lupa dengan realitas kerasnya hidup (walau tidak semua seperti itu). Ada judul lagu yang berjudul, “Senja Tai Anj*ng” dan meme “Bapak lo tuh pake kaos partai” jadi berasa relate.

Meme dalam strip ini sejatinya tidak hanya menjadi hiburan semata, tetapi juga berfungsi sebagai bentuk kritik sosial dengan cara yang humoris.
Share this Post Share to Facebook Share to Twitter Email This Pin This Share on Google Plus Share on Tumblr

ENGLISH VERSION

ALSO ON SOCMED

Arsip Blog

Popular Posts